TENTANG KAMI

Apa itu TERASIA?

TERA×ASIA berkeliling Asia tanpa melintasi batas

TERASIA: Teater untuk Bepergian di Era Isolasi adalah proyek kolaborasi antara seniman Asia yang dimulai pada tahun 2020 di tengah pandemi. Seniman dari berbagai daerah di Asia menciptakan kembali dan menampilkan karya teater “TERA,” yang pertama kali dipentaskan di kuil Buddha di Tokyo pada tahun 2018.

“TERA” versi Jepang, Thailand, Myanmar, Vietnam, dan Indonesia memiliki kesamaan, yaitu mengeksplorasi pertanyaan seputar kematian serta makhluk tak kasat mata, seperti dewa, Buddha, dan roh, melalui puisi, dongeng, musik, konsep religius, dan ruang.

– Siapakah kita?
– Apa yang kita yakini dan ke mana kita akan pergi?
– Apa itu kehidupan? Apa itu kematian?

Sambil berhadapan dengan pertanyaan-pertanyaan universal di atas, setiap tim membawa ide dan inspirasi baru dalam menciptakan “TERA” versi mereka, yang mencerminkan nilai-nilai dan sejarah orang-orang yang mereka temui di komunitas mereka.

Platform terbuka untuk eksperimen multidisiplin

Situs web ini merupakan tempat untuk menampilkan proses kolaborasi internasional TERASIA dalam berbagai bahasa. Apa yang ditemui dan ditemukan oleh para anggota melalui pertukaran kreatif jarak jauh mereka? Seiring berjalannya waktu, hasil akan “terlihat” dan terakumulasi dalam ruang virtual ini.

Sementara itu, pada saat sifat hubungan antar manusia sedang mengalami perubahan yang dinamis, TERASIA akan terus bereksperimen dalam mengeksplorasi hal-hal yang “tak terlihat”. Dengan kata lain, perjalanan ini bertujuan untuk mendekati inti kemanusiaan kita melampaui perbedaan budaya, sambil menantikan hari di mana kita dapat bertemu dan berkumpul di tujuan akhir.

Per tahun 2023, kolektif TERASIA terdiri dari para praktisi dengan beragam latar belakang dari Thailand, Myanmar, Indonesia, Vietnam, dan Jepang. Proyek ini akan terus bertransformasi melalui pertemuan-pertemuan baru. Karenanya, kami menyambut baik partisipasi dari berbagai sudut tanpa memandang latar belakang.

Timeline proyek

2018.11
City Performance Series, Festival/Tokyo18
Pertunjukan perdana “Tera” di Kuil Jodo School Saiho-ji, Tokyo, Jepang

2019.12
Tur “Tera” diundang oleh festival internasional Carthage Theater Days di Tunisia (Dipertunjukkan di Tunis, Monastir, dan Zaghouan)

2020.05
“TERASIA: Theatre for Traveling in the Age of Isolation” dibentuk secara daring oleh seniman dari Jepang, Thailand, Myanmar, dan Indonesia

2020.10
Presentasi proyek dalam dua mata kuliah seni pertunjukan di Universitas Meiji (Dosen: Rina Tanaka)

2020.10
Pertunjukan perdana “TERA เถระ” di Kuil Wat Phalat, Chiang Mai, Thailand

2020.10
Penayangan “TERA เถระ” secara daring dan bincang-bincang dengan seniman dengan terjemahan bahasa Jepang

2020.11
Penayangan dan presentasi “TERA เถระ” di Kyoto Art Center

2021.02
Presentasi proyek di TPAM (Performing Arts Meeting di Yokohama)
> Seniman Vietnam bergabung dengan TERASIA

2021.03
Penayangan perdana “TERA in Kyoto” di Kuil Kosho-ji Sekolah Rinzai, Kyoto, Jepang

2021.10
Presentasi proyek dalam konferensi & lokakarya internasional A/R/P (Art/Research/Practice)

2021.11
Festival daring mini “TERASIA Online Week 2021

2022.05
Pameran “Masking/Unmasking Death

2022.09
Penelitian dan lokakarya di Indonesia

2022.11 – 2023.01
TERASIA Online Week 2022 + Onsite” di Yangon, Tokyo, Chiang Mai, dan Jakarta

2024
Festival Seni Transnasional “Sua TERASIA” di Indonesia